Cagub Rieke Berkunjung ke Garut Express
Written By Garut Express on Monday, November 26, 2012 | 7:21 AM
TARKA, (GE).-
Calon Gubernur Jawa Barat yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Rieke Diah Pitaloka direncanakan berkunjung ke kantor Redaksi SKM Garut Express di Komplek Permata Hijau Residence, Tarogong Kaler, Senin (26/11) hari ini.
Rieke yang pituin Garut itu berkunjung ke kantor Garut Express sebagai bagian dari kegiatan "anjang sono"-nya kepada masyarakat Garut di berbagai daerah.
"Selain ke Garut Express, saya dan rombongan akan berkunjung ke beberapa tempat yang telah diagendakan, di antaranya ke makam ibu," kata Rieke kepada Sony MS, PU Garut Express.
Menurut Rieke, Garut merupakan tempat kelahirannya yang telah membentuk dirinya hingga seperti sekarang. "Garut merupakan darah daging saya, sebab di sinilah saya lahir dan dibesarkan," jelasnya.
Seperti diberitakan, Rieke Diah Pitaloka adalah putra pengacara kondang Edy Prayitno, SH. Ia menyelesaikan pendidikannya dari SD hingga SMA di Garut dan kemudian hijrah ke Jakarta untuk kuliah.
Semasa remaja, Rieke dikenal sebagai sosok yang aktif. Pemeran Oneng dalam "Bajaj Bajuri" ini sempat menjadi anggota Paskibraka, Mojang Garut dan yang lainnya.
Dadan, kordinator tim Garut, menambahkan, kegiatan Rieke di Garut di antaranya, bertemu tim Garut pada pukul 06.30 di perbatasan Bandung-Garut tepat di Tugu Selamat Datang Garut. Dari sana Rieke akan berkunjung ke Pasar Kadungora, Pasar Leles, ke Kelurahan Paminggir Garut Kota, mengunjungi KL di Jl. Ahmad Yani.
"Kemudian shalat Dhuhur di Masjid Agung. Usai shalat, Rieke akan berkunjung ke Garut Express," jelasnya.
Pasangan Intan
Sementara itu. Ketua Koordinator Relawan Yance, Danil Muttaqin, mengatakan, persiapan matang untuk memenangkan pasangan Yance-Tatang sudah dilakukan di antaranya membentuk relawan di seluruh kabupaten di Jawa Barat. Selain itu, koordinasi internal partai sudah semakin gencar.
Disinggung mengani program yang diusung, Danil menjelaskan, Pasangan Intan ini akan mengutamakan pada tiga agenda besar, yaitu bidang pendidikan, kesehatan dan lapangan kerja.
Menurut Danil, dengan modal yang dimiliki pasangan Intan selaku birokrat, akan mampu menyelesaikan semua permasalahan di Jawa Barat.
“Jawa Barat termasuk daerah yang peduduknya padat. Oleh karena itu, pemecahan masalah di Jabar akan tercapai oleh orang yang benar-benar mengerti birokrasi,” tegas Danil saat diwawancarai, di Cibatu, Sabtu (24/11). (Herdy/Din H)***
Daniel yakin masyarakat cerdas dalam memilih calon pemimpin. Dikatakannya, Indek Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Jawa Barat kini mengalami penurunan dari peringkat ke-10 menjadi 15. Menurutnya, salah satu penyebabnya adalah pembangunan manusia di desa yang terabaikan.
Danil mengatakan, bantuan desa dari Pemprov Jawa Barat sekarang ini sangat minim yakni sekitar Rp 15 juta per tahun. Akibatnya, angka kemiskinan dan urbanisasi di Jawa Barat masih tinggi.
"Bantuan itu kalah dibandingkan dengan Jawa Timur yang besarnya Rp 175 juta per desa dan Yogyakarta Rp 200 juta per desa, " katanya.
Daniel menambahkan, jika pasangan Intan (Yance-Tatang) menang, maka bantuan ke desa akan diperbesar menjadi Rp 500 juta per tahun.
"Bantuan ke desa sebesar itu merupakan program unggulan pasangan Intan jika terpilih menjadi Gubernur Jabar periode 2013-2018," katanya. (Din/Her)***
Labels:
Garut Express,
Wakil Rakyat
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment