Home » , , » Rudy – dr. Helmi Berkomitmen Menata Pasar Tradisioanl

Rudy – dr. Helmi Berkomitmen Menata Pasar Tradisioanl

Written By Garut Express on Sunday, September 1, 2013 | 11:38 PM

PASANGAN Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Garut, H. Rudy Gunawan – dr. Helmi Budiman blusukan ke pasar tradisional, yakni Pasar Wanaraja dan Pasar Sukawening, Sabtu (31/8). Dalam kampanye terbuka tersebut, pasangan H. Rudi – dr. Helmi tersebut berjanji akan menata pasar-pasar tradisonal yang terlihat kumuh. Selain itu juga berjanji akan memperhatikan infrastuktur pembangunan pasar tradisional. Tidak kalah pentingnya, akan menambah mobil pemadam kebaran (damkar) bila nantinya ada kebakaran yang memang tidak diinginkan. Tidak terlalu jauh mendatangkanya dari Garut Kota.
“Kami pasangan Rudi dan Helmi meminta doa restunya kepada masyarakat Kabupaten Garut dalam Pilkada ini. Jangan lupa datang jam 8 pagi (ke TPS) coblos nomor 8 pada tanggal 8 September, “ kata H. Rudy didampingi dr. Helmi, saat orasi dihadapan ratusan warga Pasar Sukawening Kecamatan Sukawening.
Pasangan Cabup Nomor Urut 8 yang disusung dari Partai Gerindra, PKS, dan PBB ini, memasuki lorong-lorong pasar Sukawening maupun Wanaraja dan langsung disambut antusias para pedagang. Bahkan ada yang minta foto bersama dan memberikan doa kepada pasangan tersebut.
Selain menyapa dan berjabat tangan dengan para pedagang, H. Rudy dan dr. Helmi juga menyempatkan diri mendengarkan aspirasi para pedagang. Usai mendengarkan aspirasi warga pasar, pasangan ini juga berjanji akan memperhatikan warga pasar dan menata kembali pasar tradisonal agar terlihat tidak kumuh. Dirinya juga sering mendengar pasar tradisonal sering terbakar dan sering telat damkar. Pasangan inipun bila terpilih nanti akan menambah damkar agar nantinya bisa dipergunakan dengan maksimal.
Pasangan H. Rudy dan dr. Helmi, usai melakukan silaturahmi dengan warga pasar, mereka dengan tim suksesnya melanjutkan silaturahminya dengan warga Kecamatan Cilawu.
Selain menyalami setiap pengunjung pasar, tukang ojeg, serta pedagang yang ada di kedua pasar tadi, kedua pasangan ini pun mengecek kondisi pasar dan harga sembako. “Mudah-mudahan kampanye kami ini bisa diterima oleh masyarakat. Kami yakin masyarakat Kabupaten Garut akan pandai dan lebih pintar untuk memilih pasangan yang nantinya akan membangun Kabupaten Garut lebih maju lagi,” katanya. (NRH) ***
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Garut Express - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger