Limbangan “Nga Daun Ngora”
Written By Garut Express on Saturday, December 8, 2012 | 7:44 AM
Limbangan “Nga Daun Ngora”
SIAPA yang tak mengenal Kecamatan Bulubur Limbangan Kabupaten Garut?. Daerah ini memiliki kesan sejarah lahirnya sebuah kabupaten. Sebelum ibu kota Kabupaten Garut di boyong ke Garut, Bulubur Limbangan-lah yang menjadi pusat administrasi sekaligus ibu kotanya Kabupaten Garut.
Teringat, ada “uga” atau wasiat leluhur pendiri Kabupaten Limbangan, yakni “Limbangan Ngadaun Ngora”. Wasiat ini ditafsirkan kembalinya ibu kota kabupaten ke Limbangan. Maka wajar, sejumlah tokoh utara bahkan kini telah terbentuk Paguyuban Masyarakat Garut Utara, sebagai sarana inisiasi untuk mendorong Garut utara menjadi Kabupaten.
Proses keinginan terbentuknya Daerah Otonomi Baru (DOB), tentu sudah melalui pemikiran dan landasan alasan yang konkrit. Mulai dari jumlah penduduk, luas wilayah dan persyaratan minimal jumlah kecamatan pun sudah terpenuhi. Tetapi, memang bukan halnya membalikan telapak tangan. Tahapan-tahapan menuju pemekaran tentunya harus dilalui, baik kajian secara akademisi maupun kondisi sosial masyarakat.
Satu hal yang kadang menjadi hambatan adalah proses regulasi politis yang dimiliki pemangku kebijakan itu sendiri. Padahal, bagi Paguyuban Masyarakat Garut Utara, menjalani tahapan-tahapan pemekaran, dilakukan penuh prosedural tanpa desakan reaksional.
Akhir-akhir ini, Limbangan semakin akrab di telinga. Bukan karena pemekarannya yang akan segera terkabulkan, melainkan bombardir media yang memberitakan perkawinan Bupati Garut dengan mojang Limbangan. Sekalipun peristiwa itu tidak mengenakan, tetapi faktanya kharisma Limbangan memang tak pernah pupus, tentunya wasiat “Limbangan Ngadaun Ngora” akan segera terwujud, seperti halnya harapan Paguyuban Masyarakat Garut Utara.***
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment