Cabor Hoki Terapkan 5 pemain
Written By Garut Express on Sunday, November 25, 2012 | 7:42 AM
KARANGPAWITAN,(GE).- Panitia penyelenggara (Panpel) cabor hoki memutuskan tiap tim peserta hanya diperbolehkan menurunkan 5 pemain. Pertandingan hoki seharusnya terdiri dari 6 pemain untuk tiap tim. Namun, karena Lapangan GOR Yasma tidak terlalu memenuhi standar, maka disepakati semua peserta untuk memainkan 5 pemain saja.
Meski begitu, pertandingan di hari pertama cabor hoki, Minggu (18/11), berlangsung seru. Semua peserta menurunkan para pemain andalannya. Tetapi, sejumlah hasil pertandingan menunjukkan hasil yang dihiasi dengan hujan gol. Ketika di bagian putra, Sucinaraja dan Tarogong Kidul mencukur lawannya masing-masing dengan 5 gol tanpa balas. Bahkan Sucinaraja menang telak 7-1 atas Cisurupan. Sucinaraja juga mengganas di bagian putri. Dengan membantai Cisurupan 7-1.
Sementara itu di bagian putri, Karangpawitan menang tipis atas Garut Kota,2-1. Laga selanjutnya, putri Cisurupan menyusul langkah bagian putra dengan menang 3-0 terhadap Cisurupan. Pertandngan nomor putri selanjutnya, menunjukkan hasil imbang 1-1. Ketika Tarogong Kaler bersua dengan Garut kota.
Ketua Penyelenggara Panpel Hoki, Dadan Hidsayatulooh, S.Ag, menjaskan, ada perbedaan waku bertanding antara putra dengan putri. kalau putra memainkan waktu selama 2 x 15 menit. Sedangkan, putri memainkan waktu selama 2 x 12,30 menit.
Dalam kesempatan terpisah, panitia penyelenggara lainnya, Surtini mengatakan, pengurangan satu pemain dari semestinya sudah merupakan kesepakatan bersama. (Firman/Awis)***
AWIS/GE
SALAH satu laga cabor hoki, di Lapangan GOR Yasma, Minggu (18/11).
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment